Statistics |
Total online: 1 Guests: 1 Users: 0 |
|
Home » Buah Buahan
Semangka (Citrullus lanatus ) merupakan buah-buahan asal Afrika yang mudah dibudidayakan dan dijumpai di Indonesia. Buah ini masih satu kerabat dengan melon, mentimun, dan labu-labuan. Sama seperti kerabatnya, semangka kaya akan kandungan air sehingga cocok dikonsumsi di daerah tropis yang suhu udaranya cenderung panas.
Daging buah semangka dapat dinikmati secara langsung maupun dibuat jus, sementara bijinya sering diolah menjadi kuaci. Kulitnya pun sebenarnya dapat dikonsumsi menjadi acar maupun kripik. Tak hanya menjanjikan kesegaran dan rasa yang nikmat, semangka juga memiliki kandungan gizi yang tak kalah tinggi dibandingkan buah lain. Tak heran, semangka termasuk salah satu buah yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.
Kandungan Gizi & Nutrisi Semangka
...
Read more »
|
Mengkudu (Morinda citrifolia) atau keumeudee (Aceh); pace, kemudu, kudu (Jawa); cangkudu (Sunda); kodhuk (Madura); tibah (Bali) berasal daerah Asia Tenggara, tergolong dalam famili Rubiaceae. Nama lain untuk tanaman ini adalah noni (Hawaii), nono (Tahiti), nonu (Tonga), ungcoikan (Myanmar) dan ach (Hindi).
Tanaman ini tumbuh di dataran rendah hingga pada ketinggian 1500 m. Tinggi pohon mengkudu mencapai 3–8 m, memiliki bunga bongkol berwarna putih. Buahnya merupakan buah majemuk, yang masih muda berwarna hijau mengkilap dan memiliki totol-totol, dan ketika sudah tua berwarna putih dengan bintik-bintik hitam.
Secara tradisional, masyarakat Aceh menggunakan buah mengkudu sebagai sayur dan rujak. Daunnya juga digunakan sebagai salah satu bahan nicah peugaga yang sering muncul s
...
Read more »
|
Alpukat atau Avocado merupakan buah yang berasal dari Amerika Tengah dan Meksiko. Ditempat asalnya buah dinamakan ahuacat oleh bangsa Aztek dan pasukan Spanyol mulai masuk pada abad ke 16 dan memperkenalkan ke bangsa Eropa. Buah alpukat memiliki bentuk yang lonjong membuat, memiliki kulit berwarna hijau tua sampai ungu kecoklatan. Daging buah alpukat memiliki tekstur yang sangat lembut dan memiliki warna hijau muda ( dekat kulit ) dan kuning ( dekat biji ).
buah alpukat
Alpukat merupakan buah yang sangat enak untuk dikonsumsi, baik secara utuh maupun diolah menjadi makanan maupun minuman ( es campur, jus ). Buah alpukat juga memiliki banyak kandungan dan manfaat yang sangat banyak untuk kesehatan dan kecantikan yang sangat baik untuk kita. Berikut ini kandungan da
...
Read more »
|
Jus buah dan sayuran terbukti efektif menjaga dan memelihara kesehatan tubuh. Kandungan nutrisi esensial di dalam sayuran dan buah memiliki beragam manfaat untuk kesehatan. Penyakit berat maupun ringan bisa dikendalikan dan dicegah dengan terapi jus.
Ungkapan menjaga kesehatan lebih baik dibandingkan mengobati terbukti benar. Dengan pola hidup sehat, mengkonsumsi makanan dengan nutrisi seimbang, olahraga teratur dan cukup istirahat, kesehatan tubuh akan terjaga dengan baik.
Pola makan masyarakat modern yang serba instan, tinggi lemak, protein, gula dan garam menjadi pemicu timbulnya penyakit degeneratif seperti darah tinggi, kencing manis, jantung koroner hingga kanker. Agar terhindar dari penyakit, pola makan tidak sehat harus dihindari dan perbanyak mengkonsumsi buah serta say
...
Read more »
|
Dimasa hamil, Anda satu-satunya penyalur nutrisi yang diperlukan janin. Penuhi kebutuhan gizi dengan minum jus dari bermacam jenis buah! Inilah top jus bagi segar dan bergizi untuk ibu hamil.
APEL: Campurkan sedikit seledri dengan jus apel untuk mengatasi gangguan tidur selama hamil. Bisa juga dicampur dengan bayam. Kombinasi pektin dalam apel dan asam oksalik pada bayam ampuh “melepaskan” kotoran di usus besar yang telah mengendap berhari-hari. Zat pektin dalam apel juga membantu menurunkan kadar kolesterol yang mengganggu fungsi jantung.
WORTEL: Energi instant jika ibuhamil letih lesu, mengurangi kadar gula darah pada ibuhamil dengan gangguan diabetes, dan mencegah darah tinggi dan pre-eklampsia.
...
Read more »
|
Pada dasarnya setiap bayi memerlukan proses pemberian makanan secara bertahap. Dimulai dari tahap awal yang bersifat cairan, lalu ke makanan yang dihaluskan, kemudian makanan lebih padat dan dilanjutkan dengan makanan berupa potongan.
Bayi yang berusia dibawah 6 bulan cukup mendapatkan ASI (Air Susu Ibu). Pada usia ini pemberian Makanan Pendamping ASI (MPASI) tidak dianjurkan karena organ pencernaan bayi masih belum siap atau belum berfungsi dengan sempurna. Sebaiknya berikan ASI secara eksklusif kepada bayi Anda sampai usianya 6 bulan.
Seiring dengan bertambahnya usia, bayi Anda semakin aktif dan membutuhkan makanan tambahan untuk memenuhi syarat kebutuhan gizinya. Apabila buah hati Anda telah berusia diatas 6 bulan atau sudah melewati masa ASI ekslusif, kebutuhan gizi dan cairan ya
...
Read more »
|
Rajin mengonsumsi jus dan melupakan buah dan sayur, ternyata tidak sepenuhnya menyehatkan tuh. Ini dia 5 fakta mengenai jus yang harus Anda baca:
Tidak ada jadwal khusus
Anda boleh minum jus kapan saja, dan sebanyak Anda mau. Tapi, dianjurkan pada pagi hari, setelah sarapan. Buah mengandung banyak air dan serat untuk melancarkan pencernaan. Segelas jus di pagi hari baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan tubuh, dan membuat perut lebih kenyang sampai siang harinya. Jus di pagi hari juga bagus untuk otak dan bisa memberi tambahan energi untuk menunjang aktivitas sepanjang hari - jika dibarengi dengan pemilihan menu sarapan yang benar. Pilih buah yang tidak asam seperti pisang, pepaya, wortel, dan apel.
...
Read more »
|
Saat cuaca panas, minuman dingin merupakan pilihan yang tepat untuk mengobati rasa haus. Jus buah merupakan salah satu minuman yang kerap dipilih sebagai penawar dahaga.
Namun tahukah anda jika ternyata segarnya jus buah menyimpan bahaya yang lebih buruk? Sebuah penelitian yang dilakukan oleh sejumlah tim peneliti asal Australia baru-baru ini menunjukkan, bahaya mengkonsumsi minuman yang sepintas terlihat sehat ini.
Masalah utama tentu bukan pada buah yang kaya akan kandungan vitamin, dan mineral. Melainkan pada kandungan gula yang tinggi dan kerap tidak disadari. Rasa manis dari gula menjadikan meminum jus buah secara rutin tidak dianjurkan.
"Meskipun jus buah memiliki kandungan vitamin esensial, namun kandungan gula tinggi dengan serat rendah menjadika
...
Read more »
|
Durian ini cukup popular di negara Malaysia dikarenakan memiliki rasa yang lezat. ciri dari durian ini memiliki warna kuning ke emasan, daging buahnya kering, dan tekstur daging buah yang lembut.
durian ini sudah banyak dibudidayakan dikarenakan harga jual buah yang cukup tinggi, bahkan sudah menembus pasar eksport ke united kingdom/inggris.
Bibit Durian Musanking
Spesifikasi:
Tinggi = +/- 100cm
Asal = Okulasi
Price = Rp 75.000
Klik Di Sini Jual Tanaman Buah
|
Buah Sirsak atau Durian belanda dapat tumbuh subur di daerah dataran rendah. dalam bahasa inggris dinamakan soursop sedangkan di berazil dinamakan graviola. buah ini memiliki bentuk yang agak besar, kulit buah berduri lembut, daging buah berwarna putih dan rasanya asam-manis. dimakan dengan cara membuka kulitnya atau di buat jus.
Khasiat dari buah sirsak ini sebagai anti kanker/tumor yang sangat kuat, dan terbukti secara klinis menyembuhkan segala jenis sel kanker.buah ini juga sebagai anti bakteria dan bisa membunuh parasi serta cacing didalam tubuh
harga bibit = Rp 50.000
Asal = Okulasi
Tinggi = -/+ 1meter
...
Read more »
|
« 1 2 ... 4 5 6 7 8 ... 11 12 » |
|
Calendar | « January 2025 » | Su | Mo | Tu | We | Th | Fr | Sa | | | | 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 |
|
|